NGGAYUH REJEKI MENGGELIAT




Rabu, 9 Januari 2013, kelompok  tani Nggayuh Rejeki  Ds. Sumberagung Kec. Rejotangan yang diketuai P. Imam Sobirin dengan Sekretaris  P Hamam dan Bendahara P Raji sedang bertemu dalam SLPTT Padi Hibrida SHS DG I. Pertemuan itu dihadiri PP-THL Wibi, POPT-THL, PP-THL Blimbing/Pakisrejo dan Formulator Syngenta. Di areal sawah tadah hujan tersebut petani berkumpul ditanggul kali kecil yang berfungsi  sebagai jalan usaha tani saat kering dan sungai  saat musim hujan. Memang desa Sumberagung  termasuk daerah pegunungan sehingga banyak sungai yang mengalir dari gunung saat hujan lebat.
                Tubuh berlepotan lumpur tidak menyurutkan semangat untuk belajar. Karena saat itu sedang musim ‘tandur’ petani enggan meninggalkan sawah, sehingga diputuskan bekerja sambil berkumpul dilokasi sawah. Mereka menulis, menggambar dengan alas apa adanya, diatas pangkuan, jok motorpun bisa. Kata pepatah tiada rotan akarpun jadi. Terbayang alangkah senangnya jika ada saung disitu, pasti nyaman untuk belajar.
                Banyak pengetahuan baru diperoleh petani. Ternyata laba-laba, kumbang helm, jekutru (larva capung) adalah teman petani. Selama ini mereka mengganggap semua itu adalah hama. Selain itu mereka belajar mengenal tanda-tanda awal serangan penyakit blas (potong leher) yang berupa bercak belah ketupat warna coklat dengan abu-abu di tengahnya pada daun padi atau rumput gajah yang banyak terdapat disekitar sawah.
                PP Wibi sedikit merasa lega, setelah sekian tahun pendekatan/sosialisasi akhirnya muncul sebuah semangat. Nggayuh Rejeki mulai menggeliat bangkit dalam berkelompok. Semoga maju terus, Semangat  Nggayuh Rejeki!!!!

Komentar

  1. Brritane sumberagung terus? Pak kabar bpk ibu ppl/pkl di rejotangan?

    BalasHapus
  2. He..he..lha wong dah disiapin folder. .podho kosong. Terpaksa kuwi2 wae. Teman2 BPP Rejotangan mulai PKL, PPL, THL...jangan takut pak Pri..masih doyan makan semua. Semoga Banyumas juga baik2 saja.

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

PENGENDALIAN PENYAKIT KARAT TUMOR (GALL RUST) PADA TANAMAN SENGON (Paraserianthes falcataria)

Musuh Alami (Predator) pada Tanaman Padi

Kelompok Ternak Kambing KARYA PUTRA MANDIRI