Workshop Bussiness Motivation


Selamat Pagi, Sahabat BPP Rejotangan,
Masih Sehat dan Bersemangat kan?

O iya, berikut ini kelanjutan dari Program YESS  BDSP Rejotangan di BPP Rejotangan
Program  YESS melibatkan Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) dan Pusat Pelatihan Pertanian dan Pedesaan Swadaya (P4S) sebagai Business Development Service Provider (BDSP) atau Penyedia Jasa Konsultasi Usaha. Seperti diketahui salah satu fungsi BPP dan P4S adalah sebagai pusat informasi dan pusat edukasi.
DIT menangani YESS ditingkat Kabupaten yang bermarkas di Dinas Pertanian Tulunagung, sedang Business Development Service Providers (BDPS) berada di Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) yang menangani di tingkat Kecamatan. Melalui BDSP diharapkan dapat mempromosikan pemuda perdesaan dalam mengembangkan agribisnis mereka melalui pelatihan dan pengawasan bisnis, memfasilitasi pengusaha muda/pemuda perdesaan dalam mengakses pasar, input pertanian, dan dukungan keuangan serta membantu pemuda perdesaan dalam menjalin kerjasama dengan pemangku kepentingan terkait dalam hal manajemen rantai pasokan.

Di Tulungagung Pelatihan bagi petani milenial di  BDSP Rejotangan  mengusung berbagai tema:
1. Pelatihan Proposal Bisnis Bagi Pemula
2. Manajemen Bisnis Bagi Pemula
3. Manajemen Literasi Keuangan
4. Workshop Bussiness Motivation

Calon Penerima Manfaat (CPM) dari 16 desa diwilayah BPP Kecamatan Rejotangan yang sudah terjaring dan terdaftar, dikelompokkan sesuai kebutuhan mereka. Dengan tema yang berbeda tersebut diharapkan sesuai dan bermanfaat bagi masing masing peserta . Kegiatan ini terus berlangsung sampai tahun 2025 lho... 
Pada awalnya pendaftaran di BPP Rejotangan, tetapi kemudian direkrut Mobilizer (wilayah beberapa Kecamatan) dan Fasilitator (wilayah beberapa Desa) untuk membantu menangani penjaringan CPM ini.
Jadi bagi sahabat milenial BPP Rejotangan di Kecamatan Rejotangan buruan mendaftar ya…senyampang kuota belum terpenuhi. Kalo sudah terpenuhi tentu saja kesempatan sudah lewat. O iya untuk mendaftar, silahkan menghubungi fasilitator, yaitu petugas khusus yang menangani Calon Penerima Manfaat Program YESS atau BDSP Rejotangan di BPP Rejotangan.

Mau tahu beberapa kegiatannya? 
Berikut ini foto kegiatan Pelatihan yang sudah dilakukan dari masing masing  tema.

Gbr1. Pelatihan Proposal Bisnis Bagi Pemula
         
Gbr2.1.Pelatihan Manajemen Bisnis Bagi Pemula

 
 Gbr2.2 Semangat Melakukan Kegiatan/Praktek Manajemen Bisnis

 
                                            Gbr3. Pelatihan Manajemen Literasi Keuangan


Gbr4.1 Workshop Bussiness Motivation

 
Gbr4.2 Belajar, Mendengarkan Pembelajaran dari Mentor BDSP




SUMBER: 
1. BPP REJOTANGAN KABUPATEN TULUNGAGUNG
2. http://diperta.tulungagung.go.id/index.php/agenda
(P3K-MewFreedom)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

PENGENDALIAN PENYAKIT KARAT TUMOR (GALL RUST) PADA TANAMAN SENGON (Paraserianthes falcataria)

Musuh Alami (Predator) pada Tanaman Padi

Kelompok Ternak Kambing KARYA PUTRA MANDIRI